TEMPO.CO, Jakarta - Komposisi pemain timnas Jerman di berbagai kejuaraan internasional, termasuk di Piala Dunia 2018, sering kali susah diprediksi. Banyak pemain baru, yang muda atau yang senior, yang bisa mendadak tampil moncer dan membuka peluang masuk timnas.
Saat ini, misalnya, setidaknya ada dua nama yang disebut-sebut akan jadi muka baru di timnas Jerman. Mereka adalah kiper Sven Ulreich (Bayern Munchen) dan bek kiri Philipp Martin Max (Ausburg).
Ulreich, 29 tahun, musim ini tiba-tiba menjadi andalan Bayern karena Manuel Neuer cedera. Pelatih Jerman, Joachim Loew, mengaku tengah memantaunya dan senang melihat performanya.
“Sven Ulreich telah tampil dengan sangat baik dalam beberapa bulan terakhir bersama Bayern," kata Loew. "Dia sangat kuat dalam situasi satu lawan satu. Kemampuannya pun kian meningkat di sana.”
Ulreich pun tersanjung. Namun, ia juga tahu diri. “Jika benar pelatih timnas memuji, tentu saya senang. Itu sebuah penghargaan yang tinggi. Saya tetap berusaha menjaga penampilan. Namun, saya kira peluang ke Piala Dunia tidaklah besar.”
Ia pantas hati-hati menjaga harapannya. Jerman memang dikenal punya stok kiper bagus yang cukup banyak. Selain Neuer, ada juga Marc-Andre ter Stegen yang bermain di Barcelona. Lalu, ada pula Bernd Leno (Bayer Leverkusen) dan Kevin Trapp (Paris Saint-Germain).
Selain Ulreich, nama lain yang juga dijagokan akan jadi anggota baru skuad Jerman adalah Philipp Max, 24 tahun. Musim ini ia menjadi bek paling produktif untuk urusan assist dan sudah berperan dalam 10 gol dalam 22 laga.
Max pun antusias menantikan panggilan Timnas. “Tentunya bermain di turnamen seperti itu adalah hal terbesar yang bisa Anda raih sebagai pemain profesional,” kata dia. “Itu adalah impian setiap anak Jerman. Seperti yang saya katakan, saya sangat berminat!”
Philipp #Max doesn't care if you make a nice synchronised M shape with your legs, he's getting that ball into the box. #RBLFCA pic.twitter.com/GM9elNjUF9
— FC Augsburg English (@FCA_World) February 9, 2018
Max sebelumnya sempat membela Jerman U-23 yang berlaga di ajang Olimpiade di Rio de Janeiro pada 2016 lalu. Kala itu Jerman menjadi runner-up.
Di Piala Dunia 2018 nanti, Jerman, yang merupakan juara bertahan, akan tampil di Grup F bersama Meksiko, Swedia, dan Korea Selatan.
BUNDESLIGA | FIFA