Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Piala Dunia 2018: Fernando Hierro dan Mimpi Lamanya di Spanyol

Reporter

Editor

Hari Prasetyo

image-gnews
Fernando Hierro. guardian.co.uk
Fernando Hierro. guardian.co.uk
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah sepekan menerima tugas dadakan sebagai pelatih Spanyol, Fernando Hierro akhirnya meraih kemenangan pertama pada Piala Dunia 2018 di fase Grup B.

Baca: Hasil Piala Dunia 2018: Uruguay Lolos, Portugal - Spanyol Menang

Hierro, 50, gelandang bertahan Spanyol yang terakhir tampil di Piala Dunia 2002, menyaksikan ujung tombaknya, Diego Costa, mencetak gol tunggal dalam pertandingan melawan Iran di Kazan Arena, Kamis 21 Juni, pada menit ke-54.   

Kemenangan tipis 1-0 itu melegakan Hierro. Maklum, mereka sempat tertekan setelah Portugal lebih dulu menang juga dengan skor 1-0 melalui sundulan Cristiano Ronaldo.

Pada pertandingan pertama Grup B, tiga gol yang dicetak Ronaldo menggagalkan kemenangan yang sudah di depan mata tim asuhan Hierro. Skor akhir Spanyol melawan Portugal 3-3.

Baca: Piala Dunia 2018: Uruguay, Sepak Bola, dan El Maestro

Datang dua hari sebelum Piala Dunia 2018 dimulai untuk menggantikan pelatih Julen Lopetegui yang dipecat Federasi Sepak Bola Spanyol, Hierro menerima tugas yang tidak mudah.

Sampai sehari sebelum laga di Kazan, beredar kabar  di sejumlah media bahwa pemain senior Andres Iniesta mengatakan pemecatan Lopetegui secara mendadak itu menimbulkan situasi yang tidak kondusif di antara mereka.

Lopetegui dipecat setelah Presiden Real Madrid, Florentino Perez, mengumumkan kesepakatan mereka untuk menunjuk Lopetegui sebagai pelatih Madrid setelah Piala Dunia 2018. Padahal, belum lama, Lopetegui menerima keputusan Federasi Sepak Bola Spanyol untuk melatih tim nasionalnya sampai Euro 2020.

Spanyol kemudian mendatangkan mantan pemain ikon Madrid dan Spanyol, Hierro, yang sampai tahun lalu melatih Real Oviedo di divisi kedua Liga Spanyol.

Hierro belum begitu mencuat sebagai pelatih. Tapi, sepak terjangnya sebagai bek tengah atau gelandang bertahan tim nasional Spanyol sepanjang 13 tahun (1989-2002) menimbulkan rasa hormat mendalam di kalangan tokoh dan pemain di Spanyol.

Baca: Piala Dunia 2018: Panama Anggap Inggris Tak Sekuat Belgia

Hierro berharap kombinasi ilmu kepelatihan yang dipelajari dan pengalaman panjangnya sebagai pemain membuat kehadirannya semakin diterima di kalangan pemain Spanyol kini yang bertabur bintang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Hierro dihormati di dua kubu besar, yaitu Real Madrid dan Barcelona, serta pemain tim Matador ini dari klub lainnya.

“Saya pelatih baru. Saya pelatih tim nasional. Anda harus terbiasa dengan itu,” ketika ditanya tentang masuknya Lucas Vazquez dan posisi Isco saat mereka menang di Kazan.

Hierro memuji penyerangnya asal Brasil, Diego Costa. Pemain Atletico Madrid itu mencetak gol ketiganya dalam tuarnamen ini.

“Diego benar-benar berkomitmen. Ia telah mencetak tiga gol dalam dua pertandingan, tapi ia bisa melakukan lebih baik. Ia bekerja keras.  Ia bertarung di depan dan di belakang,” kata Hierro kepada wartawan setelah pertandingan.

Etos kerja Costa itu mengingatkan pada hal yang sama dilakukan Hierro ketika menjadi pemain jangkar Spanyol selama 89 kali penampilan. Tapi, dedikasi Hierro itu belum membuahkan trofi Piala Dunia.

Pada era Hierro di lapangan, Spanyol berkali-kali tersingkir sebelum babak final. Itu sebabnya sempat ada julukan bahwa mereka adalah tim spesialis papan tengah dalam putaran final Piala Dunia. Bahkan, juga sempat ada mitos bahwa itulah kutukan buat tim Matador ini di turnamen besar.

Mitos itu runtuh setelah era Hierro berlalu. Andres Iniesta, Xavi Hernandez, dan kawan-kawan membawa Spanyol memenangi Piala Dunia 2010, setelah memenangi Euro 2008 dan kemudian 2012.

Kini Hierro kembali ke pusat pusaran Spanyol bersama Diego Costa yang sudah merasakan kegagalan Spanyol empat tahun lalu di Brasil.

Baca: Piala Dunia 2018: Lukaku yang Masih Dipandang Sebelah Mata

Hierro punya peluang merasakan trofi Piala Dunia bersama Costa. Tapi, jalan untuk itu tidak, mudah. Masih ada Maroko dan Iran yang bisa menjegal langkah mereka untuk lolos ke 16 besar Piala Dunia 2018.

REUTERS | ESPN  

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Negara Tujuan Liburan Paling Murah di Eropa Menurut Studi Baru

8 jam lalu

Sejumlah wisatawan bermain ski di antara pohon yang ditutupi salju di resort pegunungan di Szczyrk, Polandia, 7 Januari 2019. REUTERS/Kacper Pempel
Negara Tujuan Liburan Paling Murah di Eropa Menurut Studi Baru

Beberapa tahun terakhir ini keadaannya sulit, tetapi banyak wisatawan yang tetap liburan meski dengan anggaran terbatas.


Dua Turis Ditangkap setelah BAB di Lift dan Rusak Kasur Hotel di Mallorca Spanyol

1 hari lalu

Ilustrasi Ditangkap / Ditahan / Diborgol. shutterstock.com
Dua Turis Ditangkap setelah BAB di Lift dan Rusak Kasur Hotel di Mallorca Spanyol

Dua turis ini juga mengosongkan dua tabung pemadam kebakaran di hotel. Kerugiannya sekitar Rp8,6 juta.


Diburu Rezim, Eks Kandidat Presiden Venezuela Dapat Suaka di Spanyol

1 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin bertemu dengan mitranya dari Venezuela, Nicolas Maduro, di Kremlin, Moskow, Rusia, pada 25 September 2019. Sputnik/Alexei Druzhinin/Kremlin via REUTERS
Diburu Rezim, Eks Kandidat Presiden Venezuela Dapat Suaka di Spanyol

Mantan kandidat presiden Venezuela, Edmundo Gonzalez Urrutia, telah meninggalkan negaranya dan memperoleh suaka di Spanyol


Bahasa Spanyol Pengiring Pesan Penting Paus Fransiskus

5 hari lalu

Paus Fransiskus bertemu anak yatim-piatu dan para pengungsi di Kedutaan Besar Vatikan, Jakarta, Selasa, 3 September 2024. Paus Fransiskus disambut para pengungsi dan anak yatim-piatu saat tiba di Kedutaan Besar Vatikan. Foto: Biro Pers Vatikan
Bahasa Spanyol Pengiring Pesan Penting Paus Fransiskus

Paus Fransiskus bisa mengubah bahasanya menjadi bahasa Spanyol di tengah-tengah perbincangan untuk menyampaikan pesan penting.


Warga Protes Overtourism dengan Blokir Zebra Cross, Bikin Jalanan Macet

5 hari lalu

Cabo Home, O Hio, Cangas, Spanyol. Unsplash.com/Alejandro Piero Amerio
Warga Protes Overtourism dengan Blokir Zebra Cross, Bikin Jalanan Macet

Seperti kawasan Spanyol lainnya, desa O Ho, Cangas, mulai kewalahan mengahadapi overtourism


Wilayah di Spanyol Ini Bayar Ratusan Juta agar Digital Nomad Mau Tinggal

13 hari lalu

Salah satu reruntuhan di Caceres, Extremadura, Spanyol, yang menjadi situs warisan dunia UNESCO. (Pixabay)
Wilayah di Spanyol Ini Bayar Ratusan Juta agar Digital Nomad Mau Tinggal

Extremadura merupakan salah satu wilayah yang jarang dikunjungi di Spanyol, tetapi menarik didatangi karena punya cagar alam dan reruntuhan Romawi


Puncak Musim Panas Wisatawan dan Penduduk Mallorca Hadapi Kemacetan

14 hari lalu

Majorca atau Mallorca Spanyol (Pixabay)
Puncak Musim Panas Wisatawan dan Penduduk Mallorca Hadapi Kemacetan

Pemerintah setempat mengeluarkan peringatan kepada wisatawan merencanakan perjalanan ke Mallorca dengan hati-hati agar tidak terjebak kemacetan


Prancis Diprediksi Bakal jadi Negara Paling Banyak Dikunjungi pada 2025

15 hari lalu

Cincin Olimpiade terpasang di Menara Eiffel, Paris, Prancis, Rabu  24 Juli 2024. Cincin Olimpiade berdiameter sekitar 9 meter dengan keseluruhan lebar struktur 29 meter dan tinggi 13 meter manjadi daya tarik di monumen ikonik Paris itu jelang pembukaan Olimpiade Paris 2024 pada 26 Juli 2024. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A
Prancis Diprediksi Bakal jadi Negara Paling Banyak Dikunjungi pada 2025

Prancis jadi tuan rumah bagi objek wisata paling terkenal dan paling banyak dikunjungi di dunia, Menara Eiffel dan Museum Liuvre.


Tak Harus Selalu di Paris, 7 Destinasi Romantis Ini Ada di Spanyol

15 hari lalu

Suasana jalan yang sepi disekitar Sagrada Familia basilica, setelah semakin meluasnya wabah virus corona atau Covid-19 di Barcelona, Spanyol, 13 Maret 2020. REUTERS
Tak Harus Selalu di Paris, 7 Destinasi Romantis Ini Ada di Spanyol

Spanyol dengan keragaman budaya dan kekayaan sejarahnya juga menawarkan destinasi untuk para pasangan yang ingin menghidupkan kembali romansa mereka.


Aktris Spanyol Kaget Harga Sebotol Air Minum di Ibiza 17 Euro

17 hari lalu

Ibiza, Spanyol. Unsplash.com/Pilar Camacho lvarez
Aktris Spanyol Kaget Harga Sebotol Air Minum di Ibiza 17 Euro

Aktris Spanyol, Nuria Casas, menceritakan pengalaman kurang menyenangkan dari perjalanannya ke Ibiza.