Brasil dan Uruguay Tersingkir, Juara Piala Dunia 2018 Milik Eropa

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Kiper Prancis, Hugo Lloris (kiri), menghadang pemain Uruguay, Cristhian Stuani, dalam pertandingan perempat final Piala Dunia 2018 di Stadion Nizhny Novgorod, Rusia, Jumat, 6 Juli 2018. AP/David Vincent
Kiper Prancis, Hugo Lloris (kiri), menghadang pemain Uruguay, Cristhian Stuani, dalam pertandingan perempat final Piala Dunia 2018 di Stadion Nizhny Novgorod, Rusia, Jumat, 6 Juli 2018. AP/David Vincent

TEMPO.CO, Jakarta - Gelar juara Piala Dunia 2018 dipastikan akan jatuh ke salah satu negara Eropa. Hal itu terjadi setelah dua wakil terakhir dari Amerika Latin, Uruguay dan Brasil, tersingkir di malam yang sama.

Uruguay angkat koper dari babak perempat final seusai dibungkam Prancis 0-2, Jumat malam. Beberapa jam kemudian Brasil juga terpaksa meninggalkan Rusia imbas kekalahan 1-2 dari Belgia.

Dengan hasil itu, negara-negara yang tersisa hingga saat ini adalah Prancis dan Belgia yang sudah menyabet tiket semifinal, serta pemenang-pemenang antara Inggris lawan Swedia dan Rusia melawan Kroasia.

Kondisi serupa pernah terjadi pada Piala Dunia 2006 saat peserta semifinal merupakan empat negara Eropa antara lain Italia, Prancis, Jerman dan Portugal

Selain itu, terdapat sejumlah fakta lainnya seperti dilansir Opta:

- Brasil dieliminasi oleh tim-tim Eropa pada empat edisi Piala Dunia terakhir (Prancis 2006, Belanda 2010, Jerman 2014 dan Belgia 2018).

- Ini adalah pertama kalinya dalam 30 pertandingan di semua kompetisi Brasil kebobolan lebih dari satu gol dalam satu pertandingan, sejak hasil imbang 2-2 atas Paraguay pada Maret 2016.

- Belgia tercatat tidak terkalahkan dalam 24 pertandingan di semua kompetisi (menang 19, seri 5).

- Fernandinho menjadi pemain kedua yang mencetak gol bunuh diri untuk Brasil di Piala Dunia, setelah Marcelo melakukannya pada laga melawan Kroasia pada 2014.




Berita Selanjutnya





Meski Bermasalah dengan Cedera, Paul Pogba Tak Akan Dilepas oleh Juventus

4 hari lalu

Pemain Juventus, Paul Pogba. REUTERS/Massimo Pinca
Meski Bermasalah dengan Cedera, Paul Pogba Tak Akan Dilepas oleh Juventus

Paul Pogba bergabung dengan Juventus pada 2012 dan memenangi empat gelar Serie A dan dua Piala Italia.


Di Tengah Kritik terhadap Keputusannya, Gianni Infantino Terpilih Kembali Menjadi Presiden FIFA

5 hari lalu

Presiden FIFA Gianni Infantino berpidato di Kongres FIFA ke-73 di BK Arena di Kigali, Rwanda 16 Maret 2023. REUTERS/Jean Bizimana
Di Tengah Kritik terhadap Keputusannya, Gianni Infantino Terpilih Kembali Menjadi Presiden FIFA

Presiden FIFA Gianni Infantino tak populer di antara asosiasi anggota FIFA.


Diduga Geser Ukraina, Maroko Daftar Tender Tuan Rumah Piala Dunia 2023

5 hari lalu

Pendukung Maroko merayakan kedatangan timnas sepakbola Maroko setelah pulang dari ajang Piala Dunia 2022 di Rabat, Maroko, 20 Desember 2022. REUTERS/Jihed Abidellaoui
Diduga Geser Ukraina, Maroko Daftar Tender Tuan Rumah Piala Dunia 2023

Maroko mengumumkan ikut tender tuan rumah Piala Dunia 2030 yang kemungkinan untuk menggantikan posisi Ukraina.


Ubah Format Piala Dunia dan Piala Dunia Antarklub, FIFA Dituding Abaikan Kompetisi Nasional

6 hari lalu

Kantor FIFA. REUTERS/Arnd Wiegmann/File Photo
Ubah Format Piala Dunia dan Piala Dunia Antarklub, FIFA Dituding Abaikan Kompetisi Nasional

La Liga menuding FIFA membuat keputusan sepihak dengan mengubah format Piala Dunia.


FIFA Tetapkan Format Baru untuk Piala Dunia 2026, Peserta Naik dari 32 Menjadi 48

6 hari lalu

Logo Piala Dunia 2026. Fifa.com
FIFA Tetapkan Format Baru untuk Piala Dunia 2026, Peserta Naik dari 32 Menjadi 48

Badan sepak bola dunia, FIFA, telah menetapkan bahwa Piala Dunia 2026 akan memakai format baru. Diikuti 48 tim.


Roberto Firmino Tinggalkan Liverpool di Akhir Musim, Atletico Madrid Berminat Merekrutnya

8 hari lalu

Pemain Liverpool Roberto Firmino melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Arsenal dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 9 Oktober 2022. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Roberto Firmino Tinggalkan Liverpool di Akhir Musim, Atletico Madrid Berminat Merekrutnya

Roberto Firmino telah kehilangan peran sebagai pemain utama di Liverpool.


Targetkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034, Erick Thohir Berencana ke Rwanda

9 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir (kiri) berbincang dengan Wakil Ketua Umum PSSI  Zainudin Amali (tengah) dan Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha Destria (kanan) saat meninjau renovasi Stadion SI Jalak Harupat di Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu 11 Maret 2023. Pemerintah dan PSSI berencana akan kembali meninjau stadion yang akan digunakan dalam Piala Dunia U-20 Indonesia 2023 untuk mengevaluasi kekurangan-kekurangan yang sebelumnya telah disampaikan oleh FIFA. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Targetkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034, Erick Thohir Berencana ke Rwanda

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan rencana itu demi mewujudkan mimpi besar Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034.


Inilah 3 Tim Langganan Juara di Piala Dunia U-20

12 hari lalu

Logo Piala Dunia U-20 2023.
Inilah 3 Tim Langganan Juara di Piala Dunia U-20

Argentina menjadi tim yang memperoleh trofi Piala Dunia U-20 terbanyak dengan 6 kali juara.


Erick Thohir: Piala Dunia U-20 Jadi Ukuran Kesiapan untuk Piala Dunia Senior

20 hari lalu

Erick Thohir. PSSI.ORG
Erick Thohir: Piala Dunia U-20 Jadi Ukuran Kesiapan untuk Piala Dunia Senior

Erick Thohir mengatakan Piala Dunia U-20 bisa jadi penilaian apakah Indonesia siap untuk menawarkan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia senior.


Gabriel Jesus Diperkirakan Kembali Bela Arsenal Lebih Cepat, Sebelum Jeda Internasional Maret

21 hari lalu

Gabriel Jesus. Dok. Arsenal
Gabriel Jesus Diperkirakan Kembali Bela Arsenal Lebih Cepat, Sebelum Jeda Internasional Maret

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mengungkapkan kondisi Gabriel Jesus terus membaik.