TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih tim nasional Pantai Gading, Sabri Lamouchi, melontarkan sanjungan kepada Didier Drogba menyusul kemenangan 2-1 atas Jepang. Meskipun tak mencetak gol, Lamouchi menilai kehadiran Drogba di lapangan mampu mengubah jalannya pertandingan.
Pantai Gading tertinggal lebih dulu dari Jepang lewat gol Keisuke Honda di babak pertama dalam pertandingan pertama Grup C di Itaipava Arena Pernambuco, Ahad, 15 Juni 2015. Pantai Gading masih kesulitan membongkar pertahanan rapat Jepang hingga pertandingan berlangsung selama satu jam.
Lamouchi akhirnya memasukkan Drogba pada menit 60. Berselang dua menit, Pantai Gading mampu menyamakan skor lewat sundulan Wilfried Bony. Pantai Gading kian percaya diri. Hasilnya, Gervinho membawa The Elephants berbalik unggul di menit ke-66.
“Memiliki pemain seperti Drogba di skuad Anda, apakah dia bermain sejak awal atau pengganti, dia mengubah permainan,” kata juru taktik asal Prancis itu. “Kami tidak memulai pertandingan dengan sangat baik dan kebobolan saat konsentrasi kami lengah. Setelah itu, kami tampil lebih baik. Bagi kami, sangat penting memulai dengan baik di turnamen ini.”
Dengan hasil positif ini, Pantai Gading duduk di posisi kedua klasemen sementara Grup C dengan tiga poin. Pantai Gading kalah selisih gol dengan Kolombia yang menang 3-0 atas Yunani. Pantai Gading akan menghadapi Kolombia pada pertandingan kedua Grup C, 19 Juni mendatang.
SPORTS MOLE | ANTONIUS WISHNU
Berita terpopuler:
Inggris Vs Italia, Satu Lagi Pertandingan Klasik
Italia Siap Ladeni Permainan Keras Inggris
Inggris Yakin Bisa Taklukkan Italia
Klasemen Sementara Piala Dunia 2014
Ada Semut di Kamp Pelatihan Uruguay
Van Gaal Dipuji Anak Asuhnya