TEMPO.CO, Porto Alegre - Gol gelandang serang Australia, Tim Cahill, ke gawang Belanda mendapat pujian dunia, termasuk dari para pemain sepak bola besar dunia. Gol itu tercipta saat Australia dikalahkan Belanda 2-3 pada babak penyisihan Grup B Piala Dunia 2014 di Stadion Beira-Rio, Porto Alegre, Rabu lalu, 18 Juni 2014.
Cahill yang berdiri di wilayah kanan pertahanan Belanda mendapat umpan silang sayap kanan Australia. Umpan lambung itu disambut tendangan voli kaki kirinya yang keras. Bola melesat diagonal menembus gawang tim Belanda.
Gol itu merupakan yang kelima dicetak Cahill, 34 tahun, pada tiga kali keikutsertaannya dalam Piala Dunia. (Baca juga: Tim Cahill Bisa Bikin Repot Belanda)
Pemain hebat Inggris, Gary Lineker, termasuk yang mengomentari gol Cahill itu. Melalui akun Twitter-nya, Lineker menyebut gol itu spektakuler pada Piala Dunia kali ini.
Komentar serupa juga diberikan mantan bek Manchester United Rio Ferdinand dan striker Arsenal Thiery Henry.
Namun Cahill dipastikan tidak akan tampil pada pertandingan sisa Grup B Australia melawan Sanyol di Kota Curitiba pada Senin mendatang, 23 Juni 2014. Hal ini disebabkan ia mendapat dua kartu kuning. Dengan demikian, pertandingan melawan Belanda itu akan menjadi pertandingan terakhir Cahill pada Piala Dunia.
FIFA | AGUS BAHARUDIN
Berita lain
Aktris Belanda Ngetwit Foto Falcao, Kolombia Geram
Putra Julio Cesar Puji Ochoa
Balotelli Minta Dicium Ratu Elizabeth II