Sanchez dan Vidal Kunci Kemenangan Cile

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Rabu, 18 Juni 2014 13:48 WIB

Alexis Sanchez. AP/Ricardo Mazalan

TEMPO.CO, Rio de Janeiro - Cile tak masuk daftar tim unggulan. Namun tim ini tak bisa diremehkan. Mereka baru saja menggilas Australia dengan skor 3-1. Sebelum itu, di babak kualifikasi, Cile juga tampil lumayan dengan memenangi 9 dari 16 pertandingan.

Pelatih Cile, Jorge Sampaoli, sependapat. Ia meminta para pemainnya menaikkan level permainan saat menghadapi Spanyol. "Bagaimanapun, Spanyol adalah sarangnya para pemain top dunia," kata Sampaoli.

Sampaoli memang patut cemas. Sebab, sejarah pertemuan kedua tim berpihak ke Spanyol. Cile pernah dua kali ditekuk Spanyol dalam Piala Dunia, yakni pada 1950 (2-0) dan 2010 (2-1). Kekalahan Cile pada 1950 bahkan terjadi di Maracana, tempat mereka akan bertemu dinihari nanti.

Spanyol akan menghadapi Cile, Kamis, pukul 02.00 WIB nanti di Estadio Maracana. Ini akan menjadi laga hidup-mati bagi Spanyol. Jika kalah lagi, laga berikutnya melawan Australia pada 23 Juni 2014 hanya akan menjadi laga hiburan.

Gelandang Cile, Arturo Vidal, cukup cemerlang dan bisa diandalkan. Pemain Juventus ini mencetak 5 gol dari 11 pertandingan yang diikutinya di babak kualifikasi. Catatan Vidal di Juventus pun tak kalah kinclong. Musim lalu ia mencetak 18 gol (di semua kompetisi) dan menyumbang 5 assist--membawa Juventus meraih scudetto. Torehan ini cukup fantastis karena dia adalah pemain tengah.

"Kami mengawali turnamen ini dengan hasil sempurna, tapi kami tak punya waktu untuk merayakannya," kata Vidal. "Sebab, lawan kami berikutnya adalah sang juara bertahan Spanyol," kata Vidal.



Kekalahan Spanyol dari Belanda, Vidal melanjutkan, justru akan membuat timnya bekerja lebih berat. "Karena mereka pasti akan menjadikan kami sebagai pelampiasan. Apalagi ini adalah laga penentuan mereka."

Pemain tengah Spanyol, Pedro Rodriguez menganggap Cile bukan lawan sembarangan. Apalagi, Spanyol sudah di ujung tanduk, setelah takluk dari Belanda 1-5. Sedangkan Cile cukup percaya diri dengan mengoleksi satu kemenangan atas Australia. "Di sana ada Alexis Sanchez," kata Pedro. "Dia pemain yang sangat berbakat. Cile akan sangat bergantung padanya. Mereka juga punya pemain-pemain lain yang sangat kreatif dan cepat."

Sanchez adalah sahabat karib Pedro di Barcelona, jadi ia tahu persis kekuatannya. Musim lalu, pemain sayap ini mencetak 19 gol dari 34 penampilannya bersama Barcelona. Bukan hanya itu, Sanchez juga menyumbangkan 12 assist alias umpan yang membuahkan gol. Di babak kualifikasi, Sanchez juga tampil gemilang dengan mencetak 4 gol dari 12 pertandingan. Dan saat Cile membekuk Australia dalam laga pembuka grup B, Sanchez turut menyumbang sebuah gol.

Spanyol masih berpeluang merebut satu tiket ke putaran final. Untuk itu, seperti kata Pedro, mereka hanya perlu bermain tanpa rasa cemas. "Kekalahan (atas Belanda) memang menohok, tapi itu bukan alasan untuk mengubah gaya permainan kami."

Pedro mengingatkan bahwa mereka pernah mengalami situasi yang sama saat Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. Saat itu Spanyol kalah 0-1 oleh Swiss di laga pembukaan. "Tapi akhirnya kami keluar sebagai juara," kata Pedro.

MARCA | FOOTBALL ESPANA | SKY SPORTS| DWI RIYANTO AGUSTIAR

Prediksi Susunan Pemain

Spanyol (4-3-3)

Casillas
Alba, Ramos, Martinez, Juanfran
Alonso, Busquets, Xavi
Iniesta, Fabregas, Pedro

Cile (4-3-1-2)

Bravo
Mena, Medel, Jara, Isla
Araguiz, Diaz, Vidal
Valdivia
Sanchez, Vargas

Berita terkait

Mantan Gelandang Jerman Mesut Ozil Umumkan Pensiun dari Sepak Bola

22 Maret 2023

Mantan Gelandang Jerman Mesut Ozil Umumkan Pensiun dari Sepak Bola

Mesut Ozil pensiun dari timnas Jerman pada 2018 di tengah debat politik tentang imigran.

Baca Selengkapnya

Prediksi Brasil vs Cile di Babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Conmebol

24 Maret 2022

Prediksi Brasil vs Cile di Babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Conmebol

Prediksi Brasil vs Cile yang akan hadir pada pekan ke-17 Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Latin (Conmebol), Jumat pagi.

Baca Selengkapnya

Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Conmebol: Brasil, Argentina, Cile Menang

2 Februari 2022

Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Conmebol: Brasil, Argentina, Cile Menang

Timnas Brasil, Argentina, Cile, dan Uruguay menang pada laga pekan ke-16 Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Conmebol.

Baca Selengkapnya

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022, Cile Vs Argentina 1-2

28 Januari 2022

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022, Cile Vs Argentina 1-2

Kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Cile vs Argentina berakhir dengan skor 1-2. Gol Lautaro Martinez memastikan kemenangan Tim Tango.

Baca Selengkapnya

Hasil Copa America 2021: Brasil vs Cile 1-0, Gol Paqueta Bawa Samba ke Semifinal

3 Juli 2021

Hasil Copa America 2021: Brasil vs Cile 1-0, Gol Paqueta Bawa Samba ke Semifinal

Timnas Brasil melaju ke babak semifinal Copa America 2021 setelah mengalahkan Cile 1-0.

Baca Selengkapnya

Jadwal Brasil vs Cile di Perempat Final Copa America 2021, Live Indosiar

2 Juli 2021

Jadwal Brasil vs Cile di Perempat Final Copa America 2021, Live Indosiar

Jadwal Brasil vs Cile akan hadir pada babak perempat final Copa America 2021, Sabtu pagi.

Baca Selengkapnya

Hasil Copa America 2021, Uruguay Vs Paraguay 1-0, Bolivia vs Argentina 1-4

29 Juni 2021

Hasil Copa America 2021, Uruguay Vs Paraguay 1-0, Bolivia vs Argentina 1-4

Timnas Argentina memastikan posisi puncak klasemen Grup A Copa America 2021 setelah menumpas Bolivia 4-1. Lionel Messi cetak dua gol.

Baca Selengkapnya

Hasil - Klasemen Copa America 2021: Paraguay Tekuk Cile, Lolos ke Perempat Final

25 Juni 2021

Hasil - Klasemen Copa America 2021: Paraguay Tekuk Cile, Lolos ke Perempat Final

Timnas Paraguay menjadi tim terakhir yang lolos ke babak perempat final dari Grup A Copa America 2021.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil dan Klasemen Copa America 2021: Argentina dan Brasil Sudah Lolos

22 Juni 2021

Rekap Hasil dan Klasemen Copa America 2021: Argentina dan Brasil Sudah Lolos

Timnas Argentina dan Brasil Cile sudah lolos ke babak perempat final Copa America 2021.

Baca Selengkapnya

Hasil Copa America 2021: Uruguay vs Cile 1-1, Arturo Vidal Cetak Gol Bunuh Diri

22 Juni 2021

Hasil Copa America 2021: Uruguay vs Cile 1-1, Arturo Vidal Cetak Gol Bunuh Diri

Laga Uruguay vs Cile dalam lanjutan Copa America 2021 berakhir dengan skor 1-1.

Baca Selengkapnya