Dilibas Jerman, Kapten Brasil Minta Maaf

Reporter

Rabu, 9 Juli 2014 05:49 WIB

Foto kombinasi gelandang Jerman Thomas Mueller dan bek Brasil David Luiz yang akan bertarung pada Semi Final Piala Dunia 2014. FABRICE COFFRINI/AFP/Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Kapten Brasil, David Luiz, meminta maaf atas kekalahan timnya dalam pertandingan semifinal melawan Jerman di Estadio Mineirao, hari ini, Rabu, 9 Juli 2014. Dalam pertandingan tersebut, Brasil ditekuk Jerman dengan skor 7-1. (Baca: Kekalahan Terbesar Brasil Sepanjang Sejarah)

"Minta maaf kepada semua orang, minta maaf kepada masyarakat Brasil," katanya.

Luiz mengatakan hanya ingin melihat orang-orang tersenyum. Soalnya, kebahagiaan masyarakat Brasil amat penting baginya. "Paling tidak, kebahagiaan itu karena sepak bola."

Dia mengakui bahwa para pemain Jerman bermain lebih baik dibandingkan timnya. Mereka, kata dia, mempersiapkan pertandingan itu lebih baik dari kubunya.

Tim nasional Brasil ditaklukan Jerman dengan skor 7-1. Para pemain Jerman, yakni Thomas Muller, Miroslav Klose, Toni Kroos, dan Khedira, bergantian membobol gawang Brasil di babak pertama sehingga membuat kedudukan menjadi 5-0. (Baca: Babak I, Jerman Bantai Brasil 5-0)


Di babak kedua, Andre Schuerrle mencetak dua gol tambahan, membuat kedudukan Brasil tertinggal 7-0. Pemain Brasil, Oscar, baru berhasil mencetak gol pada menit ke-89. Sehingga kedudukan akhir menjadi 7-1. (Baca: Klose Pecahkan Rekor Gol Piala Dunia)

Kekalahan ini, kata Luiz, sangat menyedihkan. Namun dari hal itu, mereka bisa belajar.

Luiz menggantikan posisi Thiago Silva sebagai kapten dalam pertandingan. Soalnya, Silva tak bisa bermain lantaran mendapat dua kartu kuning saat melawan Meksiko dan Kolombia.

FIFA | NUR ALFIYAH


Baca juga:
Romero: Saya Berhutang Banyak ke Van Gaal
Messi: Memenangi Piala Dunia akan Melengkapi Semua
Van Persie Terancam Absen Lawan Argentina

Berita terkait

Profil Endrick Felipe, Bintang Muda Brasil yang akan Memperkuat Real Madrid

34 hari lalu

Profil Endrick Felipe, Bintang Muda Brasil yang akan Memperkuat Real Madrid

Endrick Felipe sudah dikontrak Real Madrid sejak Desember 2022. Endrick baru bisa bergabung dengan Real Madrid saat usianya 18 tahun pada Juli 2024

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Brasil Richarlison Blakblakan Soal Perjuangan Melawan Depresi yang Nyaris Membuatnya Menyerah

35 hari lalu

Pemain Timnas Brasil Richarlison Blakblakan Soal Perjuangan Melawan Depresi yang Nyaris Membuatnya Menyerah

Penyerang Timnas Brasil, Richarlison, berbagi kisah soal usahanya berjuang melawan depresi yang membuatnya hampir menyerah.

Baca Selengkapnya

Alvaro Morata Dicemooh Saat Laga Spanyol vs Brasil di Bernabeu, Pelatih Luis de la Fuente Sakit Hati

36 hari lalu

Alvaro Morata Dicemooh Saat Laga Spanyol vs Brasil di Bernabeu, Pelatih Luis de la Fuente Sakit Hati

Pelatih timnas Spanyol, Luis de la Fuente, mengungkapkan dirinya sakit hati melihat Alvaro Morata dicemooh penonton saat bermain di negaranya sendiri.

Baca Selengkapnya

Dani Alves Keluar dari Penjara dengan Jaminan, Tak Berkomentar dan Langsung Masuk Mobil

37 hari lalu

Dani Alves Keluar dari Penjara dengan Jaminan, Tak Berkomentar dan Langsung Masuk Mobil

Dani Alves meninggalkan penjara didampingi pengacaranya.

Baca Selengkapnya

Reaksi Emosional Endrick Usai Cetak Gol Kemenangan Timnas Brasil Atas Inggris di Wembley

39 hari lalu

Reaksi Emosional Endrick Usai Cetak Gol Kemenangan Timnas Brasil Atas Inggris di Wembley

Endrick mencetak gol kemenangan saat diturunkan dari bangku cadangan dan baru masuk lapangan 9 menit saat timnas Brasil mengalahkan Inggris 1-0.

Baca Selengkapnya

Dorival Junior Debut Bersama Timnas Brasil, Kalahkan Inggris 1-0 dan Endrick Cetak Gol Internasional Pertama

39 hari lalu

Dorival Junior Debut Bersama Timnas Brasil, Kalahkan Inggris 1-0 dan Endrick Cetak Gol Internasional Pertama

Dorival Junior ditunjuk sebagai pelatih timnas Brasil pada 8 Januari dan kemenangan atas Inggris ini jadi debutnya bersama tim nasional negaranya.

Baca Selengkapnya

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

39 hari lalu

Hasil Bola Laga Persahabatan: Timnas Brasil Kalahkan Inggris 1-0, Endrick Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Brasil berhasil mengalahkan Timnas Inggris dengan skor 1-0 dalam pertandingan persahabatan.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Prediksi Inggris vs Brasil pada Pertandingan Uji Coba Malam Ini

40 hari lalu

Jadwal dan Prediksi Inggris vs Brasil pada Pertandingan Uji Coba Malam Ini

Duel Inggris vs Brasil akan berlangsung dalam pertandingan persahabatan di Stadion Wembley pada Minggu, 24 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Robinho Ditangkap Polisi untuk Jalani Hukuman 9 Tahun Penjara di Brasil karena Kasus Pemerkosaan di Italia

41 hari lalu

Robinho Ditangkap Polisi untuk Jalani Hukuman 9 Tahun Penjara di Brasil karena Kasus Pemerkosaan di Italia

Mantan pemain Manchester City dan Real Madrid, Robinho ditangkap polisi untuk menjalani hukuman 9 tahun di negaranya, Brasil, pada Kamis.

Baca Selengkapnya

Robinho Akan Jalani Hukuman 9 Tahun di Brasil karena Kasus Perkosaan di Italia

42 hari lalu

Robinho Akan Jalani Hukuman 9 Tahun di Brasil karena Kasus Perkosaan di Italia

Mantan pemain Manchester City dan Real Madrid, Robinho, akan menjalani hukuman penjara selama sembilan tahun atas kasus pemerkosaan.

Baca Selengkapnya