Argentina Waspadai Arjen Robben  

Reporter

Editor

Arie Firdaus

Rabu, 9 Juli 2014 15:17 WIB

Christian Bolanos berebut bola dengan Arjen Robben saat Belanda versus Kosta Rika di pertandingan piala dunia Brazil, 6 Juli 2014. Dean Mouhtaropoulos/Getty Images

TEMPO.CO, Sao Paulo - Pelatih tim nasional Argentina, Alejandro Sabella, menilai Arjen Robben sebagai pemain Belanda yang paling berbahaya dan harus diwaspadai.

"Ia (Robben) sangat penting bagi Belanda. Seperti Neymar di Brasil atau Messi untuk Argentina," kata Sabella seperti dilansir Goal, Rabu, 9 Juli 2014.

"Ia sangat kuat dalam situasi satu lawan satu. Ketika ia berlari kencang, sangat sulit merebut bola dari kakinya. Jadi, kami harus waspada."

Argentina dan Belanda berhadapan pada babak semifinal Piala Dunia 2014 di Arena Pernambuco dinihari nanti. Pemenang laga ini akan menghadapi Jerman yang lebih dahulu melaju ke laga final setelah mencukur tuan rumah Brasil dengan skor 7-1.

Ihwal peluang tim asuhannya untuk menantang Jerman di partai puncak nanti, Sabella menyatakan cukup optimistis. Ia pun menyatakan tak terbebani oleh harapan para penggemar sepak bola Argentina di pundaknya.

"Tekanan itu selalu ada. Bahkan, melaju ke semifinal seperti sekarang pun adalah tekanan. Tapi saya sekali tak ragu dengan tim ini," kata Sabella.

Dalam pertandingan nanti, Argentina tak akan diperkuat penyerang sayap Angel Di Maria yang menderita cedera dalam laga perempatfinal melawan Belgia. Adapun Belanda bakal kehilangan Nigel de Jong.



GOAL | ARIE FIRDAUS







Baca juga:
Gagal ke Final, Brasil Usahakan Raih Juara 3
Dilibas Jerman, Kapten Brasil Minta Maaf
Klose Pecahkan Rekor Gol Piala Dunia

Advertising
Advertising

Berita terkait

Uji Coba Lawan Prancis dan Belanda, Timnas Jerman Panggil 6 Pemain Baru

44 hari lalu

Uji Coba Lawan Prancis dan Belanda, Timnas Jerman Panggil 6 Pemain Baru

Pelatih Timnas Jerman, Julian Nagelsmann, memanggil enam pemain baru untuk pertandingan persahabatan internasional melawan Prancis dan Belanda.

Baca Selengkapnya

Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Ditangkap di Dubai setelah Divonis 6 Tahun di Belanda

58 hari lalu

Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Ditangkap di Dubai setelah Divonis 6 Tahun di Belanda

Mantan penyerang sayap Ajax Amsterdam dan Timnas Belanda, Quincy Promes, ditangkap di Dubai setelah divonis pengadilan Belanda.

Baca Selengkapnya

Terlibat Penyelundupan Kokain, Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Dihukum 6 Tahun Penjara

14 Februari 2024

Terlibat Penyelundupan Kokain, Mantan Pemain Timnas Belanda Quincy Promes Dihukum 6 Tahun Penjara

Mantan striker timnas Belanda Quincy Promes dihukum karena terlibat menyelundupkan 1.360 kg kokain dari Belgia ke Belanda pada 2020.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Justin Hubner yang Kini Resmi Jadi WNI, Pernah Bela Timnas Belanda

6 Desember 2023

5 Fakta Justin Hubner yang Kini Resmi Jadi WNI, Pernah Bela Timnas Belanda

Justin Hubner pernah diproyeksikan untuk memperkuat timnas Indonesia di Piala Dunia U-20 2023.

Baca Selengkapnya

Timnas Belanda Lolos ke Putaran Final Euro 2024, Virgil van Dijk: Kami Berkualitas dan Patut Berbangga

19 November 2023

Timnas Belanda Lolos ke Putaran Final Euro 2024, Virgil van Dijk: Kami Berkualitas dan Patut Berbangga

Kapten Timnas Belanda, Virgil van Dijk, menyambut positif keberhasilan negaranya lolos ke putaran final Euro 2024 (Piala Eropa 2024).

Baca Selengkapnya

Daftar 16 Tim yang Lolos ke Putaran Final Euro 2024, Terbaru Belanda, Swiss, dan Rumania

19 November 2023

Daftar 16 Tim yang Lolos ke Putaran Final Euro 2024, Terbaru Belanda, Swiss, dan Rumania

Tiga tim kembali lolos ke putaran final Euro 2024, Minggu dinihari, 18 November 2023. Dengan demikian sudah ada 16 tim yang melaju.

Baca Selengkapnya

5 Serba-serbi Frenkie De Jong, Pesepak Bola Barcelona

14 November 2023

5 Serba-serbi Frenkie De Jong, Pesepak Bola Barcelona

Frenkie de Jong bersiap menghadapi Rayo Vallecano setelah pulih dari cedera

Baca Selengkapnya

Anwar El Ghazi Dipecat Klub Mainz karena Dukung Palestina: Ini Soal Sepele Dibandingkan Penderitaan Warga Gaza

7 November 2023

Anwar El Ghazi Dipecat Klub Mainz karena Dukung Palestina: Ini Soal Sepele Dibandingkan Penderitaan Warga Gaza

Profil Anwar El Ghazi, pemain sepak bola Belanda-Maroko yang dipecat dari Klub Mainz 05 karena mendukung Palestina di unggahan media sosial pribadinya

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Kualifikasi Euro 2024 Selasa Dinihari 17 Oktober 2023: Portugal dan Belanda Menang, Belgia Seri, Austria Lolos

17 Oktober 2023

Rekap Hasil Kualifikasi Euro 2024 Selasa Dinihari 17 Oktober 2023: Portugal dan Belanda Menang, Belgia Seri, Austria Lolos

Hasil Kualifikasi Euro 2024 Selasa dinihari, 17 Oktober 2023: Portugal dan Belanda menang, Belgia tertahan, sedangkan Austria lolos ke putaran final.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Senin 16 Oktober 2023: Kualifikasi Euro 2024 dan FIFA Matchday, Ada Aksi Portugal dan Belanda

16 Oktober 2023

Jadwal Bola Senin 16 Oktober 2023: Kualifikasi Euro 2024 dan FIFA Matchday, Ada Aksi Portugal dan Belanda

Jadwal bola malam ini, Senin, 16 Oktober 2023, akan menampilkan rangkaian pertandingan Kualifikasi Euro 2024 dan laga persahabatan FIFA Matchday.

Baca Selengkapnya