Malam Ini Jadwal Semifinal Piala Dunia 2018: Prancis Vs Belgia

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 10 Juli 2018 05:31 WIB

Pemain Prancis Antoine Griezmann dan pemain Belgia, Romelu Lukaku. (AP Photo)

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan semifinal Piala Dunia 2018 antara Prancis dan Belgia akan berlangsung di Saint Petersburg Stadium, Rusia, pada Rabu dinihari WIB, 11 Juli 2018. Pertandingan dimulai pukul 01.00 WIB dan akan disiarkan Trans TV.

Prancis lebih diunggulkan di laga ini. Tapi, dalam sejarah pertemuan kedua tim, Belgia justru lebih digdaya dan lebih sering menang. Kedua tim Eropa ini sudah pernah berhadapan 73 kali. Prancis menang 24 kali, Belgia menang 30 kali, dan 19 laga berakhir seri.

Andres Cunha asal Uruguay ditunjuk menjadi wasit pertandingan ini. Cunha telah memimpin dua pertandingan penyisihan grup di turnamen itu, yakni saat Prancis menang atas Australia dan Spanyol kalah atas Iran.

Wasit berusia 41 tahun itu memberi Prancis penalti dalam kemenangan 2-1 atas Australia, kali pertama tendangan penalti diberikan di Piala Dunia setelah merujuk pada video asisten wasit (VAR).

Cunha yang akan dibantu oleh rekan senegaranya Nicolas Taran dan Mauricio Espinoza sebagai wasit garis, pernah bekerja sama dengan tiga wasit Australia, dua wasit Iran dan satu wasit Prancis selama dua pertandingan pertamanya di Piala Dunia.

Advertising
Advertising

Laga semifinal lainnya, antara Inggris dan Kroasia, akan berlangsung di Luzhniki Stadium, Moskow, pada Kamis dinihari WIB.

Jadwal semifinal Piala Dunia 2018

Rabu, 11 Juli 2018
01.00: Prancis vs Belgia (Trans TV)

Kamis, 12 Juli 2018
01.00: Kroasia vs Inggris (Trans TV)

Berita terkait

Kejutan, Timnas Prancis Sertakan N'Golo Kante dalam Skuad Piala Eropa 2024

2 hari lalu

Kejutan, Timnas Prancis Sertakan N'Golo Kante dalam Skuad Piala Eropa 2024

Gelandang N'Golo Kante kembali dipanggil untuk memperkuat timnas Prancis di Piala Eropa 2024 (Euro 2024).

Baca Selengkapnya

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

12 hari lalu

Tak Semua Pemain Naturalisasi Bersinar di Timnas Indonesia

Maarten Paes menjadi naturalisasi kesekian untuk timnas Indonesia. Berikut pemain naturalisasi yang tak penuhi ekspektasi.

Baca Selengkapnya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

17 hari lalu

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U-23 2024, Berikut Rekam Jejak Pertemuan Timnas Indonesia Vs Irak

Berikut track record pertandingan timnas Indonesia vs Irak. Malam ini akan berhadapan untuk meraih posisi 3 di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

19 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

32 hari lalu

Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.

Baca Selengkapnya

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

33 hari lalu

Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu

Baca Selengkapnya

Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

36 hari lalu

Pimpin Timnas Prancis di Olimpiade 2024 Paris, Thiery Henry Targetkan Medali Emas

Pelatih Timnas Prancis, Thiery Henry, menargetkan medali emas sepak bola Olimpiade 2024 Paris.

Baca Selengkapnya

Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

52 hari lalu

Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

Park Hang-seo beri sinyal akan kembali latih timnas Vietnam, setelah digilas timnas Indonesia di penyisihan Piala Dunia lalu.

Baca Selengkapnya

Mengenal Mahamadou Diawara, Pesepak Bola Prancis yang Memilih Hengkang dari Timnas U-19

54 hari lalu

Mengenal Mahamadou Diawara, Pesepak Bola Prancis yang Memilih Hengkang dari Timnas U-19

Mahamadou Diawara meninggalkan timnas U-19 Prancis, karena ia tidak diperbolehkan berpuasa selama latihan

Baca Selengkapnya

Dilarang Berpuasa Saat Latihan, Mahamadou Diawara Pilih Tinggalkan Timnas Prancis U-19

56 hari lalu

Dilarang Berpuasa Saat Latihan, Mahamadou Diawara Pilih Tinggalkan Timnas Prancis U-19

Mahamadou Diawara, bintang muda Prancis beragama islam, memilih meninggalkan Timnas U-19 karena tidak diperbolehkan menjalankan ibadah puasa.

Baca Selengkapnya