Piala Dunia 2018: Kroasia Kalah, Mandzukic Buat 3 Rekor Unik

Reporter

Terjemahan

Editor

Febriyan

Senin, 16 Juli 2018 08:15 WIB

Pemain Kroasia Mario Mandzukic berselebrasi bersama rekan setimnya setelah mengalahkan Inggris 2-1 di semifinal Piala Dunia 2018 di Luzhniki Stadium, Moskow, 11 Juli 2018. (AP Photo/Frank Augstein)

TEMPO.CO, Jakarta - Kroasia harus mengakui keunggulan Prancis pada final Piala Dunia 2018 dengan skor 2-4. Hasil itu membuat Mario Mandzukic cs harus memendam mimpi meraih trofi tersebut untuk pertama kalinya.

Meskipun demikian, Mandzukic mencetak 3 rekor unik pada laga final Ahad malam tadi. Penyebabnya adalah dua gol ke gawang Prancis dan Kroasia. Berikut rekor unik Mandzukic tersebut.

1. Gol bunuh diri pertama di final Piala Dunia sepanjang sejarah

Mandzukic membuat Prancis unggul pada menit ke-18 lewat gol bunuh dirinya. Ia salah dalam mengantisipasi bola tendangan bebas Antoine Griezmann. Sundulannya justru mengecoh penjaga gawang Danijel Subasic sehingga bola bersarang ke gawang Kroasia.

Menurut laman OptaJoe - lembaga statistik sepak bola - Mandzukic menjadi pemain pertama yang mencetak gol bunuh diri pada babak final Piala Dunia.

Advertising
Advertising

2. Pemain kedua yang mencetak gol di final Piala Dunia dan final Liga Champions

Beruntung Mandzukic bisa membayar kesalahannya itu. Dia mencetak gol kedua Kroasia pada menit ke-69 dan membuat mereka mempertipis ketertinggalan menjadi 3-2.

Gol Mandzukic itu tak lepas dari kesalahan penjaga gawang Prancis, Hugo Lloris. Menerima umpan dari rekannya, Lloris yang mencoba mengecoh Mandzukic justru kehilangan bola dan harus rela gawangnya kebobolan.

Dengan gol itu, Mandzukic masuk kedalam jajaran pemain elit dunia yang pernah mencetak gol di final Piala Dunia dan final Liga Champions. Mandzukic sendiri pernah mencetak gol di final Liga Champions pada musim 2016-2017. Sayangnya saat itu Juventus harus kalah dari Real Madrid.

Hanya ada 5 pemain yang masuk dalam jajaran itu. Sebelumnya rekor tersebut diciptakan oleh Ferenc Puskas, Zoltan Czibor, Gerd Muller dan Zinedine Zidane.

3. Pemain kedua yang mencetak gol bunuh diri dan membayarnya dalam satu laga Piala Dunia.

Kedua gol tersebut kembali membawa Mario Mandzukic mencatatkan rekor. Dia menjadi pemain kedua yang mencetak gol bunuh diri dan membayarnya dalam satu laga Piala Dunia. Pemain pertama yang melakukan hal itu adalah bek Belanda, Ernie Brandts, pada laga kontra Italia di Piala Dunia 1978.

OPTA JOE

Berita terkait

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

3 jam lalu

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

Emmanuel Macron mengutuk blokade oleh demonstran pro-Palesitna yang menutup pintu-pintu gerbang masuk ke universitas.

Baca Selengkapnya

Liburan ke Eropa, Siap-siap 10 Bandara yang Bikin Stres

4 jam lalu

Liburan ke Eropa, Siap-siap 10 Bandara yang Bikin Stres

Sepuluh bandara tersebut berdasarkan 2024 Stressful Airport Index di Eropa

Baca Selengkapnya

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

3 hari lalu

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

Nama Beyonce akan masuk ke dalam Kamus Prancis Le Petit Larousse edisi terbaru tahun ini dengan definisi sebagai penyanyi R&B dan pop Amerika.

Baca Selengkapnya

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

3 hari lalu

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

Universitas Sciences Po di Paris menolak tuntutan mahasiswa untuk memutus hubungan dengan universitas-universitas Israel.

Baca Selengkapnya

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

4 hari lalu

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

Setiap peserta akan diberikan keranjang piknik gratis yang dikemas sampai penuh oleh sejumlah pemilik restoran ikonik di jalanan Kota Paris itu.

Baca Selengkapnya

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

10 hari lalu

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

15 hari lalu

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"

Baca Selengkapnya

Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

20 hari lalu

Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.

Baca Selengkapnya

Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

28 hari lalu

Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

Rwanda pada Minggu memulai peringatan selama satu pekan untuk memperingati 30 tahun genosida terhadap ratusan ribu warga etnis Tutsi pada 1994.

Baca Selengkapnya

Hilang saat Menyusuri Bukit Sipiso-piso, Turis Asal Prancis Ditemukan Luka-luka

28 hari lalu

Hilang saat Menyusuri Bukit Sipiso-piso, Turis Asal Prancis Ditemukan Luka-luka

Basarnas Medan bersama tim SAR gabungan menemukan Adrea Zoe, 52 tahun, perempuan asal Prancis yang hilang di Bukit Sipiso-piso, Kabupaten Karo

Baca Selengkapnya