Lawan Amerika, Cristiano Ronaldo Siap Tampil  

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Minggu, 22 Juni 2014 18:45 WIB

Cristiano Ronaldo. REUTERS/Darren Staples

TEMPO.CO, Jakarta - Cristiano Ronaldo diperkirakan akan tampil melawan Amerika Serikat dalam pertandingan kedua Portugal di Grup G, Senin, 23 Juni 2014, pukul 05.00 WIB. Padahal awal pekan ini Ronaldo dikabarkan menderita cedera parah. Dalam foto yang dilansir berbagai media, Ronaldo terlihat kesusahan berjalan dengan lutut kiri dibebat.

Kondisi Ronaldo tampaknya tidak separah yang dikabarkan. Tim dokter menyatakan cedera yang dialami pemain terbaik dunia ini akan menghantui masa depannya jika dia memaksa bermain. Hal ini jelas membuat pukulan telak terhadap tim Portugal yang tengah berkutat di posisi bawah. "Dia berlatih setiap hari dengan kami semua sehingga akan cukup fit untuk bermain melawan Amerika Serikat," kata gelandang Portugal, Raul Meireles, Sabtu lalu.(Baca: Beginilah Penentuan Klasemen Grup Piala Dunia)

Dalam laga perdana, Portugal kalah oleh Jerman 4-0. Jika dalam laga kedua ini Portugal kembali kalah, mereka akan langsung tersingkir atau gagal maju ke babak 16 besar. Menurut kiper Amerika Serikat, Tim Howard, Ronaldo mempunyai fisik yang kuat dan kecepatan lari. “Itulah mengapa dia pemain terbaik di dunia. Kami akan melakukan yang terbaik untuk menghadang dia." (Baca: Inilah Negara Berpotensi Tersingkir di Fase Grup)

Tim Portugal sudah pincang di lini belakang setelah Fabio Coentrao, rekan setim Ronaldo di Real Madrid, dipulangkan karena cedera. Sedangkan striker Hugo Almeida juga belum sembuh benar dari cedera. Namun pelatih Portugal, Paulo Bento, mengatakan semua tanggung jawab untuk mengatasi masalah tim berada di pundaknya. Para pemain, menurut dia, tak perlu memikirkan hal selain pertandingan. "Satu-satunya orang yang memiliki tanggung jawab individu adalah aku."




AMERIKA SERIKAT 4-4-2
Howard
Fab Johnson, Cameron, Brooks, Beasley
Zusi, Beckerman, Bradley, Jones
Dempsey, Johannsson

PORTUGAL 4-1-3-2
Patricio
Pereirra, Costa, Alves, Almeida
Velosa/Carvalho
Nani, Meireles, Moutinho
Postiga, Ronaldo




PERTANDINGAN LAINNYA
Belgia Vs Rusia
Minggu (22/6), pukul 23.00 WIB
Korea Selatan Vs Aljazair
Senin (23/6), pukul 02.00 WIB




GUARDIAN| ANTO
Baca juga:
Ekuador Buka Peluang ke 16 Besar
Kosta Rika Taklukkan Italia
Prancis Lolos ke Babak 16 Besar







Advertising
Advertising

Berita terkait

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

4 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo Bahas Kerja Sama dengan Klub Al Nassr yang Diperkuat Cristiano Ronaldo

Menpora RI Dito Ariotedjo membahas kerja sama olahraga dengan klub sepak bola Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Baca Selengkapnya

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

7 hari lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

25 hari lalu

Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idul Fitri, dalam 2 Jam Dapat 'Like' 3,8 Juta

Megabintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat Islam di dunia.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

27 hari lalu

Perjalanan Bintang Al Nassr Sadio Mane, dari Desa Bambali Senegal hingga Jadi Superstar Lapangan Hijau

Pemain Al-Nassr Sadio Mane dikenal karena kedermawanannya terhadap desa Bambali, tempat tinggalnya. Berikut perjalanan karier Mane.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

27 hari lalu

Hasil Piala Super Saudi: Cristiano Ronaldo Kena Kartu Merah saat Al Nassr Tersingkir, Benzema Bikin Rekor saat Bawa Al Ittihad ke Final

Dua bintang Eropa, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema, meraih hasil dan kondisi bertolak belakang di semifinal Piala Super Saudi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

29 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-27: Al Nassr Kalahkan Damac 1-0, Cristiano Ronaldo Jadi Cadangan

Al Nassr menang 1-0 di kandang Damac dalam pertandingan pekan ke-27 Liga Arab Saudi. Cristiano Ronaldo jadi cadangan dan gagal mencetak gol.

Baca Selengkapnya

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

32 hari lalu

Dua Kali Hattrick Beruntun Bersama Al Nassr, Cristiano Ronaldo Ungguli Lionel Messi

Simak catatan hattrick Cristiano Ronaldo yang jauh lebih banyak ketimbang Lionel Messi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

33 hari lalu

Hasil Liga Arab Saudi Pekan Ke-26: Al Nassr Kalahkan Abha 8-0, Cristiano Ronaldo Borong 3 Gol

Cristiano Ronaldo memborong tiga gol saat Al Nassr menang 8-0 di kandang Abha, dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Rabu Dinihari 3 April: Tottenham di Liga Inggris, Juventus di Coppa Italia, Al Nassr di Liga Arab Saudi

34 hari lalu

Jadwal Bola Rabu Dinihari 3 April: Tottenham di Liga Inggris, Juventus di Coppa Italia, Al Nassr di Liga Arab Saudi

Jadwal bola pada Selasa malam ini hingga Rabu dinihari WIB, 2-3 April 2024, akan menampilkan Liga Inggris, Coppa Italia, dan Lia Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Cristiano Ronaldo Cetak Hattrick saat Al Nassr Hajar Al Tai 5-1, Kokoh di Posisi Teratas Daftar Top Skor Sementara

36 hari lalu

Cristiano Ronaldo Cetak Hattrick saat Al Nassr Hajar Al Tai 5-1, Kokoh di Posisi Teratas Daftar Top Skor Sementara

Sadio Mane menciptakan dua assist di laga itu, salah satunya untuk terjadinya gol kedua Cristiano Ronaldo.

Baca Selengkapnya