Kasus Penggigitan, dari Tyson hingga Suarez  

Reporter

Jumat, 27 Juni 2014 16:40 WIB

Luis Suarez terlihat menggunakan ponselnya saat berjalan di hotelnya di Natal, Brasil, 25 Juni 2014. AP/Hassan Ammar.

TEMPO.CO, Jakarta - Federasi Asosiasi Sepak Bola Internasional (FIFA) akhirnya menjatuhkan sanksi kepada penyerang Uruguay, Luis Suarez, karena tindakannya menggigit bek Italia, Giorgio Chiellini, pada menit ke-79 dalam laga terakhir di Grup D Piala Dunia 2014.

Hukuman yang ditanggung Suarez yakni denda sebesar 66.000 pound sterling atau sekitar Rp 1,4 miliar, larangan bertanding dalam sembilan pertandingan resmi, dan larangan terlibat dalam semua kegiatan sepak bola, termasuk empat bulan tidak boleh masuk ke stadion.

Insiden gigitan semacam ini pernah terjadi pula di cabang olahraga selain sepak bola. Salah satu kasus yang menghebohkan yakni ketika bekas juara tinju kelas berat, Mike Tyson, menggigit bagian atas telinga Evander Holyfield pada 1997. Berikut ini beberapa kasus insiden penggigitan di dunia olahraga.

Di rugby, bekas pemain Sydney Roosters, Anthony Watss, dituduh menggigit penis Tugun Seahawks, pemain Bilambil Jets, dalam pertandingan liga yang tengah berlangsung tahun 2013. Namun Watss membantah tudingan ini meski Jets telah menunjukkan bukti berupa bekas gigitan. Pemegang otoritas akhirnya menjatuhkan sanksi larangan bermain selama delapan bulan kepada Watts.

Masih di cabang rugby, pemain profesional Afrika Selatan, Le Roux, terbukti telah menggigit telinga lawan mainnya, Sean Fitzpatrick, dari Selandia Baru, dalam kejuaraan rugby tahun 1994. Fitzpatrick mengadu ke wasit dengan memperlihatkan telinganya yang berdarah. Le Roux akhirnya diganjar tidak boleh bermain selama 18 bulan.

Di tinju, Mike Tyson menggigit bagian atas telinga Evander Holyfield dalam laga perebutan gelar kelas berat pada1997. Wasit akhirnya menyatakan Tyson bersalah dan gelar juara kelas berat direbut Holyfield. Pengadilan Nevada juga menjatuhkan hukuman denda sebesar US$ 3 juta dan pencabutan lisensi tinju Tyson.



THE NEW ZEALAND HERALD | SETIAWAN ADIWIJAYA

Berita terkait

Mantan Gelandang Jerman Mesut Ozil Umumkan Pensiun dari Sepak Bola

22 Maret 2023

Mantan Gelandang Jerman Mesut Ozil Umumkan Pensiun dari Sepak Bola

Mesut Ozil pensiun dari timnas Jerman pada 2018 di tengah debat politik tentang imigran.

Baca Selengkapnya

Mantan Gelandang Real Madrid dan Juventus Sami Khedira Pensiun

20 Mei 2021

Mantan Gelandang Real Madrid dan Juventus Sami Khedira Pensiun

Sami Khedira mengundurkan diri sebagai pesepakbola profesional. Cedera membuat dia harus menyerah di usia 34 tahun.

Baca Selengkapnya

Piala Dunia 2022 Digelar di Qatar: 6 Hal yang Penting Diketahui

17 Juli 2018

Piala Dunia 2022 Digelar di Qatar: 6 Hal yang Penting Diketahui

Piala Dunia 2018 sudah berakhir dan yang selanjutnya akan digelar di Qatar pada 2022.

Baca Selengkapnya

Laporan Tempo dari Rusia: Angkutan Kota Andalan Meliput

7 Juli 2018

Laporan Tempo dari Rusia: Angkutan Kota Andalan Meliput

Selama meliput perhelatan Piala Dunia 2018, angkutan publik bisa jadi andalan.

Baca Selengkapnya

Perempat Final Piala Dunia 2018: Jalan Penebusan Suarez

6 Juli 2018

Perempat Final Piala Dunia 2018: Jalan Penebusan Suarez

Luis Suarez yang kini lebih tenang akan menjadi mentor buat rekannya di tim Uruguay melawan Prancis di perempat final Piala Dunia 2018, Jumat ini.

Baca Selengkapnya

Piala Dunia 2018: Uruguay dan Rusia Lolos ke Babak 16 Besar

21 Juni 2018

Piala Dunia 2018: Uruguay dan Rusia Lolos ke Babak 16 Besar

Timnas Uruguay lolos ke babak 16 besar setelah mengalahkan Arab Saudi 1-0 dalam laga Grup A Piala Dunia 2018.

Baca Selengkapnya

Piala Dunia 2018: Luis Suarez Cetak Gol, Uruguay 1-0 Arab Saudi

20 Juni 2018

Piala Dunia 2018: Luis Suarez Cetak Gol, Uruguay 1-0 Arab Saudi

Uruguay membenamkan Arab Saudi 1-0 melalui gol Luis Suarez dalam laga Piala Dunia 2018 grup A di Rostov, Rabu 20 Juni.

Baca Selengkapnya

Piala Dunia 2018: Uruguay, Sepak Bola, dan El Maestro

20 Juni 2018

Piala Dunia 2018: Uruguay, Sepak Bola, dan El Maestro

Pelatih Oscar Tabarez diyakini suporter Uruguay akan mengembalikan kejayaan tim mereka di Piala Dunia 2018.

Baca Selengkapnya

Piala Dunia 2018: Uruguay vs Arab Saudi, Suarez Butuh Dukungan

20 Juni 2018

Piala Dunia 2018: Uruguay vs Arab Saudi, Suarez Butuh Dukungan

Luis Suarez butuh dukungan untuk bisa bermain bagus membela Uruguay melawan Arab Saudi pada laga Piala Dunia 2018, Rabu malam ini.

Baca Selengkapnya

Piala Dunia 2018: Denmark Kalahkan Peru, Kasper Schmeichel Dipuji

17 Juni 2018

Piala Dunia 2018: Denmark Kalahkan Peru, Kasper Schmeichel Dipuji

Kasper Schmeichel mendapat pujian dari Denmark mengalahkan Peru dalam Piala Dunia 2018.

Baca Selengkapnya