TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Kroasia Zlatko Dalic mengakui timnya kini tengah dilanda kelelahan menjelang menghadapi Inggris di laga semifinal Piala Dunia 2018 yang bakal digelar di Stadion Luzhniki, Rusia, pada Kamis dinihari, 12 Juli WIB mendatang.
Baca: Piala Dunia 2018: Umtiti, Thuram, dan Nasionalisme Prancis
Pasalnya, tim pimpinan kapten Luka Modric itu harus dipaksa bermain selama 120 menit hingga melakoni drama adu penalti di laga babak 16 besar dan pada laga perempat final kemarin.
Baca: Inggris Vs Kroasia Malam Ini, Saatnya Generasi Emas Beri Bukti
"Kami kelelahan, tapi itu tidak akan menjadi alasan. Kami telah mencapai babak semifinal. Kami di sini untuk bermain, menikmatinya, dan memberikan yang terbaik," ujar Dalic, Selasa, 10 Juli 2018.
Baca: Faktor Ini Membuat Kroasia Yakin Bisa Redam Inggris di Semifinal
Akibat dari kelelahan itu, di laga mendatang, Kroasia hampir bisa dipastikan tak akan diperkuat oleh bek kanan andalannya, Sime Vrsaljko, yang dikabarkan tengah mengalami cedera pada lutut kirinya usai melakoni laga melelahkan kontra Rusia di babak perempat final.
Di samping itu, kiper Kroasia Danijel Subasic, yang tampil cemerlang di ajang Piala Dunia kali ini, juga sempat dikhawatirkan tidak akan bisa tampil di laga kontra Inggris mendatang. Ia sempat terlihat kesakitan kala melakoni laga kontra Rusia kemarin.
Subasic pun mengakui bahwa ia memang sempat mengalami masalah pada otot kakinya kala melakoni laga tersebut. Namun, ia mengaku bahwa kini kondisinya sudah kembali normal seperti semula. Untuk itu, kiper AS Monaco itu mengaku siap tampil untuk menghadapi Inggris di laga semifinal mendatang.
Baca: Kroasia Vs Inggris, Luka Modric Waspadai Bola Mati
"Ini telah menjadi musim yang sulit dan panjang, tapi saya akan bermain di laga semifinal Piala Dunia, mungkin hanya sekali seumur hidup. Jadi, saya tidak akan menyerah sekarang," ujar pemain berusia 33 tahun tersebut.
THE GUARDIAN